6 Teknik Belajar Efektif untuk Kamu Coba pada 2023!

By December 15th, 2023 Life Student
Teknik belajar efektif 2023 yang bisa kamu coba pada 2023

Apakah kamu masih bingung memilih teknik belajar efektif pada 2023? Kamu tidak perlu khawatir karena informasi dalam artikel ini akan mengupas tentang teknik belajar yang efektif.

Seiring perkembangan zaman, teknik belajar yang bersifat satu arah atau menghapal mulai diabaikan. Meskipun diabaikan, pemahaman materi dapat diserap dengan ragam teknik belajar yang dapat siswa/i terapkan dalam waktu belajarnya. Lalu, seperti apa teknik belajar yang efektif pada 2023?

 

Teknik Belajar Efektif (2023)

Para ilmuwan terdahulu pernah menyampaikan teknik-teknik belajar yang sering beliau gunakan. Tidak heran, dengan teknik itu, mereka dapat menghasilkan karya yang diakui secara global.

Meskipun kamu masih tahap pemelajar, kamu bisa terapkan teknik belajar dari para ahli, masyarakat modern, dan konvensional, lo. Berikut beberapa teknik belajar yang efektif pada 2023.

 

1. Teknik Pomodoro

Apakah kamu sering terganggu fokus saat belajar? Silahkan kamu gunakan teknik belajar ini karena terbilang efektif dalam meningkatkan fokus belajarmu. Teknik pomodoro dapat diterapkan dengan langkah berikut.

  • Terapkan opsi kegiatan belajar yang dapat kamu lakukan.
  • Lalu, bagi kegiatan tersebut menjadi beberapa tugas kecil. Contohnya, kamu ingin mempelajari tentang sistem pemerintahan, maka bagi dengan tugas-tugas ringan, seperti memperdalam materi UUD 1945, memperdalam nilai Pancasila, memperdalam sistem pemerintahan di dunia, dan menyelesaikan soal latihan.
  • Tugas-tugas yang sudah kamu bagikan, maka atur waktu selama 25 menit. Setiap penyelesaian tugas, kamu harus fokus pada tugas itu.
  • Setelah timer berbunyi, silakan istirahat selama 5 menit. Jangan lupa gunakan waktu tersebut untuk hal-hal yang rileks dan menyenangkan, seperti scroll sosmed. 
  • Lalu, silahkan selesaikan tugas berikutnya selama 25 menit, lalu istirahat dan begitu seterusnya.
  • Tandai setiap tugas dan evaluasi tugas yang sudah kamu selesaikan.

Teknik pomodoro ini memberikan keringanan bagi orang yang tidak suka belajar terlalu lama. Ditambah, kamu ingin belajarnya tetap efektif dan efisien tanpa perlu memakan waktu yang banyak.

 

2. Teknik Feynman

Apakah kamu tahu seorang fisikawan yang memenangkan nobel bernama Richard Feynman? Yap, ilmuwan jenius ini pernah membagikan teknik belajarnya, lo. 

Pada ringkasnya, teknik Feynman merupakan teknik yang perlu satu orang sebagai partner belajar kamu. Beberapa langkah untuk menerapkan teknik ini sebagai berikut.

  • Pilih materi belajar yang ingin kamu pahami
  • Bacalah dan pahami materi tersebut dengan fokus tinggi
  • Tulis kembali amteri yang sudah kamu pelajari dengan menulis inti pentingnya.
  • Lalu, buatlah seolah-olah kamu sebagai pengajar/guru TK yang murid kamu adalah anak-anak (anggaplah partner belajar kamu adalah anak-anak yang tidak tahu tentang materi kamu).
  • Lalu, saat mengajar kepada partnermu, temukan kesalahan atau materi yang benar-benar belum kamu kuasai.
  • Selanjutnya, jelaskan kembali dengan bahasa yang sederhana dan mudah dipahami kepada partner kamu.
  • Ulangi dan konsisten agar kamu lancar dalam menjelaskan materi tersebut kepada teman/partner kamu.

Metode ini memang sering digunakan dalam pengajaran di sekolah. Contohnya, guru kita yang menyuruh kita menghapal materi, lalu menjelaskan kembali pada teman-teman di kelas.

 

3. Eat That Frog

Metode ini cocok bagi kamu yang punya banyak kegiatan, seperti ekstrakurikuler, olahraga, atau kegiatan sibuk lainnya. Dalam metode Eat That Frog, kamu akan mampu menentukan prioritas penting setiap kegiatan.

Beberapa langkah dalam menerapkan teknik belajar efektif ini pada 2023, ialah:

  • Buatlah kuadran yang berisi beberapa skala prioritas, yakni:
    • Kegiatan yang harus dikerjakan dan terdesak ingin mengerjakannya. Contohnya, tugas yang diberikan di hari itu dan pengumpulannya di hari itu juga.
    • Kegiatan yang perlu dikerjakan dan kamu merasa perlu direncanakan. Contohnya, PR sekolah yang tanggal pengumpulannya pada minggu depan.
    • Kegiatan yang tidak harus dikerjakan dan kamu merasa tidak ingin mengerjakannya. Contohnya, kegiatan di luar akademik dan tidak sesuai dengan passion kamu.
    • Kegiatan yang tidak penting untuk dikerjakan dan kamu ingin mengerjakannya. Contohnya rebahan.
  • Dari kuadran yang sudah kamu tulis, silahkan ‘makan’ paling awal terhadap kuadran pertama (kegiatan yang harus dikerjakan dan terdesak ingin mengerjakannya).
  • Selesaikan setiap kuadran hingga kuadran keempat. Lalu, lakukan secara berulang untuk dapat menyelesaikan tugas-tugas lebih cepat.

Nah, bagi kamu yang orangnya super sibuk dengan kegiatan akademik dan non-akademik, disarankan untuk menerapkan teknik ini agar nilai kamu tetap memuaskan, ya. 

 

4. Note Cornell

Teknik mencatat ala Cornell adalah teknik belajar yang bisa digunakan bagi kamu ketika bingung meringkas materi. Mungkin, kamu pernah melihat seseorang yang meringkas keseluruhan bacaan dan ada yang mencatat tanpa memahami isi materinya.

Lalu, bagaimana teknik belajar Note Cornell ini memberikan strategi efektif untuk kamu pada 2023?

  • Buatlah skema atau pola menjadi 3 bagian dalam selembar kertas, seperti judul, pertanyaan materi, kata kunci, dan topik utama/poin penting.
  • Lalu, buatlah kolom paling bawah dengan kesimpulan pada materi yang kamu pelajari.
Teknik Belajar Efektif 2023: Note Cornell

Contoh Teknik Cornell | Sumber: gramedia.com

 

5.   Teknik SQ3R

SQ3R merupakan singkatan dari Survey, Question, Read, Recite, and Review. Teknik ini masih dianggap efektif bagi kamu yang suka membaca buku tebal. Beberapa cara menerapkan teknik ini ialah:

  • Survey: Lakukan penelaahan dalam teks yang kamu baca. Lalu, berikan gambaran umum pada teks tersebut.
  • Question: Menyusun pertanyaan dalam rumus 5W + 1H sesuai teks yang kamu baca.
  • Read: Membaca secara aktif untuk mencari jawaban dari pertanyaan yang kamu bikin. Kamu harus fokus pada paragraf yang mengandung jawaban dari pertanyaanmu, ya. 
  • Recite: Cobalah untuk menghapal dan memahami jawaban yang kamu tuliskan dalam pertanyaanmu.
  • Review: Lakukan evaluasi dan peninjauan ulang terhadap teks yang kamu pelajari. Lalu, berikan kesimpulan dari jawaban-jawaban yang kamu tuliskan.

 

6. Bimbel Krida

Teknik belajar yang digunakan di Bimbel Krida cukup berbeda dari bimbel lainnya. Kami menerapkan metode belajar kreatif dan profesional dengan melihat potensi-potensi dari calon siswa/i.

Sistem belajar yang intensif dan fullday akan membuat siswa/i lebih mudah memahami materi. Jadi, tunggu apa lagi? Silahkan bergabung dengan mengunjungi laman resmi kami.

 

Itulah beberapa informasi tentang teknik belajar yang efektif untuk siswa/i. Jangan lupa buat suasana belarjmu nyaman, serta berdoa kepada Tuhan yang Maha Kuasa.

× GRATIS Simulasi Ujian Masuk Krinus